Wednesday, May 2, 2012

Coba-Coba Berhadiah

Kalau ditanya hiburan apa yang paling booming akhir-akhir ini, pasti sebagian besar akan menjawab Korean Pop. Ya, tersebarnya budaya pop Korea yang juga dikenal sebagai hallyu wave tak dipungkiri lagi telah menyihir banyak kalangan di berbagai belahan dunia. 


Saya sendiri tidak mengikuti perkembangan K-Pop meski adik saya merupakan penggemar berbagai hiburan dari Negeri Ginseng ini. Sebenarnya, K-Pop juga bukan tema utama postingan saya kali ini. Hanya ada sedikit benang merah saja dari apa yang ingin saya tuliskan kali ini. Budaya pop Korea begitu mendunia karena banyak yang menyukainya, suka. Nah, kata terakhir ―suka―inilah yang akan jadi tema dalam postingan ini.

Saya sudah mengenal Harry Potter sejak SD. Berbekal akses yang cukup mudah ke Perpustakaan Daerah Sleman, saya mulai membaca seri Harry Potter sejak SMP. Dari pertama kali membacanya, saya langsung tahu kalau saya suka. Beruntung banyak teman saya yang juga suka Harry Potter, baik buku maupun filmnya. Jadilah kami sering berbincang bersama.

Hingga suatu hari, sebagai puncak dari kesenangan kami akan tokoh fiksi ini, kami memutuskan untuk mengirim surat pada Harry Potter. Dengan kemampuan Bahasa Inggris seadanya, kami tulis surat masing-masing. Bersama-sama pergi ke kantor pos dan harap-harap cemas menunggu balasan. Oya, waktu itu kami masih mengira surat tersebut benar-benar akan sampai di tangan Harry Potter a.k.a Daniel Radcliffe. (Ngaku deh, pasti banyak juga kan yang pernah ngelakuin hal-hal semacam ini… :p)

Gayung bersambut, saya dan teman-teman dapat surat balasan. Yang lebih menggembirakan, saya hanya sekali kirim surat, tapi dua kali dapat balasan! Balasan pertama adalah kartu tahun baru, beberapa hari (atau minggu) setelahnya saya dapat balasan kedua, surat plus foto. Hehe…

Sekarang sudah bertahun-tahun sejak saya terima surat balasan dari Harry Potter. Sudah lama juga sejak saya sadar bahwa suratnya hanya sampai ke petugas yang khusus mengurusi bagian itu. Namun, surat-surat itu masih ada, utuh. Sebagai pelengkap nostalgia, saya pajang deh hasil coba-coba berhadiah waktu itu :D 
haha, udah berjamur gini...

No comments:

Post a Comment